Breaking News

Kamis, 25 Agustus 2016

Bupati Dorong Pengamanan di Perairan Pulau Sebira Diperketat



Bupati Kepulauan Seribu, Budi Utomo mengatakan aksi teror yang dilakukan kelompok perompak speadlidah di perairan Pulau Sebira, Kelurahan Pulau Harapan, Kepulauan Seribu Utara sangat meresahkan nelayan.

Selain mengancam para nelayan yang melintasi di perairan Pulau Segama, Lampung Timur, perompak kerap mengumbar tembakan ke udara sebelum akhirnya menjarah hasil tangkapan nelayan Pulau Sebira.

"Yang pasti kita dorong komunikasi harus lancar dengan warga sehingga jika terjadi perompakan bisa segera ditindak lanjuti," ujar Budi Utomo, Senin (15/08/2016).

Ia mengakui, perairan Pulau Sebira ramai lalu lintas kapal dan juga masih kurang pengawasan dari petugas sehingga memungkin para pelaku kejahatan untuk melakukan aksinya.

"Pemkab Kepulauan Seribu tidak bosan-bosan koordinasi dengan pihak Kepolisian dan TNI untuk ikut membantu mengawasi dan mengamankan Pulau Sebira yang letak geografis jauh dari wilayah DKI Jakarta," katanya.

Selain itu, tambah Budi, Pemkab Kepulauan Seribu juga akan berkoordinasi dengan perusahan minyak lepas pantai CNOOC SES Ltd karena letaknya yang dekat dan juga dia punya kemanan yang bagus.

Sumber : Berita Pulau Seribu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright Pulau Sebira